Layanan Kontraktual


DESKRIPSI LAYANAN | Brand Hexagon Model ROMER Absolute Arm 8525-7axis. Alat ukur presisi yang digunakan untuk mengukur dimensi dan geometri benda kerja secara tiga dimensi (X, Y, Z) dengan akurasi tinggi utnuk benda kerja. Teknik Coordinate Measuring Machine-CMM Probing…

  • Laboratorium Mesin Alat Presisi (Workshop)
  • Direktorat Pengelolaan Laboratorium, Fasilitas Riset, dan Kawasan Sains dan Teknologi
  • KKE Subang (Muhammadi Siswosudarmo)
    Kawasan Sains Muhammadi Siswosudamo Badan Riset dan Inovasi Nasional Jl.KS Tubun No. 5 Subang Jawa Barat 41213
  • 08119811590
  • labtektgsubang@brin.go.id
  • Satuan Layanan: Per Kontrak
  • Waktu Pengerjaan Layanan: 8 Jam
  • Kuota Pelayanan Per Hari: 2
  • Kapasitas Layanan: 2 Per Kontrak
  • Jumlah Minimal Pengajuan: 10
Marketing Office
Deputi Bidang Infrastruktur Riset dan Inovasi BRIN
layanan_sains@brin.go.id
Ajukan Layanan
Brand Hexagon Model ROMER Absolute Arm 8525-7axis. Alat ukur presisi yang digunakan untuk mengukur dimensi dan geometri benda kerja secara tiga dimensi (X, Y, Z) dengan akurasi tinggi utnuk benda kerja.

Teknik Coordinate Measuring Machine-CMM
  1. Probing Kontak (Tactile Probing) : Menggunakan probe sentuh mekanis untuk mengambil titik-titik data pada permukaan benda kerja. Metode ini umum digunakan untuk mengukur dimensi, toleransi, dan geometri objek secara presisi.
  2. Scanning Kontinue : Mengambil data secara terus-menerus saat probe bergerak di sepanjang permukaan, sehingga menghasilkan peta permukaan (surface mapping) yang lengkap. Teknik ini berguna untuk analisis bentuk dan deteksi cacat halus. 
  3. Metode Non-Kontak (Optik/ Laser) : Menggunakan sensor optik atau laser untuk mengukur objek tanpa kontak fisik. Teknik ini cocok untuk benda kerja yang sensitif, berpermukaan reflektif, atau ketika diperlukan kecepatan tinggi dalam pengambilan data. 
  4. Kalibrasi dan Alignment Otomatis : Proses pengolahan data menggunakan algoritma matematis (misalnya metode least squares) untuk menyelaraskan titik pengukuran dengan model CAD, memastikan bahwa hasil pengukuran akurat dan konsisten.
 Persyaratan sampel
Material
  • Logam: baja, aluminium, stainless steel, titanium, paduan logam, dan material logam lainnya.
  • Non-Logam: plastik, komposit, dan bahan non-logam lainnya.
 
Volume Pengukuran:
  • area kerja sekitar 200 x 200 x 200 mm hingga 300 x 300 x 300 mm.
 Untuk menguji ketelitian hasil pemotongan mesin CNC, dapat membuat benda kerja sesuai dengan standar ISO 10791-7 (Milling) dan ISO 13041-6 (bubut). Berikan gambar dan deskripsi bagian yang akan dilakukan pengukuran dengan CMM

Nama Berkas Ukuran Berkas
Berkas SOP Layanan 0.45 MB